RSS

Uji Kreatifitas Siswa Desain Grafis Smaisaka



Oke, AlhamduliLLah... Hari ini, Sabtu, 19 Februari 2011, Pak Rey telah memberikan materi khusus untuk menguji kreatifitas siswa-siswi Desain Grafis di SMA Islam Kepanjen.

Siswa-Siswi Desain Grafis mulai dari DG1A sampai DG1D ditugaskan menggambar namanya masing-masing dengan menggunakan software COREL DRAW.

Wah, walhasil ternyata hasilnya luar biasa. Semua siswa terbukti mempunyai daya kreatifitas yang tinggi. Semua hasil karya ini yang telah diupload di Facebook Resmi DESAIN GRAFIS SMAISAKA memang bagus-bagus. Hanya saja, setiap personal mempunyai karakter jiwa yang berbeda-beda. Jadi, hasilnya pun bermacam-macam.

Hari ini Pak Rey mendapat masukan nilai harian Siswa-Siswi DG mengenai Daya Kreatifitas semua Siswa-siswi Kelas Desain Grafis, Program Empowering School, SMA Islam Kepanjen.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Eh.. Comment yuuk.. klik di sini (1)

Kesederhanaan adalah Modal Berharga Menjadi Pribadi yang Tawadhu'


Inilah potret kesederhanaan. Beberapa siswa SMA Islam Kepanjen masih percaya diri meski naik sepeda 'onthel'. Selain ramah lingkungan, terbukti naik sepeda pancal ada banyak manfaatnya, diantaranya perjalanan lebih cepat, kemudian tentu saja ongkos lebih irit (untuk jarak yang tidak terlampau jauh), dan juga sebagai ajang refreshing dan olahraga.

Ya, seperti yang kita ketahui saat ini, dengan semakin maraknya gaya hidup modern seperti di 'tipi-tipi' membuat para remaja yang hampir kehilangan sifat kesederhanaannya. Semua pada gengsi tuh.

Banyak yang terlihat terlalu bergaya dengan motor yang keren, padahal tahu sendiri kan, di Negara Jepang sono.. yang katanya negara penghasil Teknologi Tinggi,, wah.. pelajar di Jepang ternyata masih banyaak yang memakai sepeda 'onthel' lho. Pelajar di Jepang sangat sadar akan bahaya isyu 'Global Warming'. Lantas, Pelajar di Indonesia apa tidak bisa meniru kesederhanaan Pelajar di Jepang yang seperti ini ya ? hehe..

Padahal, Kesederhanaan adalah Modal Berharga menjadi Pribadi yang Tawadhu'.

Ada yang sudah tahu apa itu Tawadhu' ?

Pengertian Tawadhu’ adalah rendah hati, tidak sombong. Pengertian yang lebih dalam adalah kalau kita tidak melihat diri kita memiliki nilai lebih dibandingkan hamba Allah yang lainnya.

Orang yang tawadhu’ adalah orang menyadari bahwa semua kenikmatan yang didapatnya bersumber dari Allah SWT. Yang dengan pemahamannya tersebut maka tidak pernah terbersit sedikitpun dalam hatinya kesombongan dan merasa lebih baik dari orang lain, tidak merasa bangga dengan potrensi dan prestasi yang sudah dicapainya.

Ia tetap rendah diri dan selalu menjaga hati dan niat segala amal shalehnya dari segala sesuatu selain Allah. Tetap menjaga keikhlasan amal ibadahnya hanya karena Allah.

Tawadhu ialah bersikap tenang, sederhana dan sungguh-sungguh menjauhi perbuatan takabbur (sombong), ataupun sum’ah ingin diketahui orang lain amal kebaikan kita.

Tawadhu merupakan salah satu bagian dari akhlak mulia, jadi sudah selayaknya kita sebagai umat muslim bersikap tawadhu, karena tawadhu merupakan salah satu akhlak terpuji yang wajib dimiliki oleh setiap umat islam. Perhatikan sabda Nabi SAW berikut ini :

Rasulullah SAW bersabda: yang artinya "Tiada berkurang harta karena sedekah, dan Allah tiada menambah pada seseorang yang memaafkan melainkan kemuliaan. Dan tiada seseorang yang bertawadhu' kepada Allah, melainkan dimuliakan oleh Allah. (HR. Muslim).

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Eh.. Comment yuuk.. klik di sini (1)